Bagi Anda yang ingin menggunakan fish finder / alat pendeteksi ikan saat mancing mungkin Anda bisa mencoba mencoba alternatif lain selain menggunakan Garmin Fish Finder. Friday Lab menciptakan satu alat untuk mendetkesi ikan / fish finder pertama di dunia yang berbasis Android dan Iphone bernama Deeper Fish Finder . Sehingga alat ini bisa digunakan oleh para pemancing amatir maupun profesional.
Deeper adalah alat pendeteksi ikan yang bisa digunakan untuk smartphone dan tablet yang bersistem operasi Android 2.2 + + dan iOS 4.0 +. Alat ini mampu bekerja di kedalaman 0,5 meter sampai 40 meter. Untuk konektivitas, perangkat ini menggunakan Bluetooth untuk menampilkan informasi tentang ikan, kontur dasar lokasi, temperatur air, dan sampah penyebab pancing tersangkut kedalam layar ponsel dan tablet.
Deepr Fish Finder ini hanya berdiameter 6,5 cm, tahan terhadap air dan benturan yang tidak terlalu keras. Baterai terbuat dari lithium ion dan mampu bertahan selama 6 jam dan dapat di charge kembali menggunakan kabel mikro USB.
Keuntungan lain menggunakan alat ini adalah, karena alat ini berbasis smartphnoe dan tablet mereka juga menyediakan fitur sosial media seperti twitter dan facebook. Jadi bagi anda yang ingin tetap eksis di sosial media, Anda bisa langsung share apa yang Anda alami sat itu menggunakan aplikasi ini.
Sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar